Susah Payah Evakuasi Truk Tertimpa Longsoran Batu
TRENGGALEK- Proses
evakuasi satu unit truk nomor polisi (nopol) AG 8231 UI, tidak semudah yang
dibanyangkan. Pasalnya longsor susulan masih terus terjadi.
Untuk itu dalam proses evakuasi
diperlukan alat berat. "Setelah alat berat datang, dan operator siap
kami langsung meelakukan proses evakuasi truk itu," ungkap Kapolsek Tugu
Iptu Bambang Purwanto.Dia melanjutkan, selanjutnya dengan alat
berat material longsor yang menimpa truk, khususnya di bagian depan.
Selanjutnya truk tersebut ditarik dengan mobil derek, ketempat yang
aman."Tadi pagi (sekitar pukul 09.00) truk telah berhasil kami evakuasi,
sedangkan untuk muatan berupa telur telah dipindahkan ke kendaraan lain yang lebih
aman," ujarnya.
Sedangkan
untuk Sopir truk Satria, 27, dan kernet Didik, 30, warga Desa Tumpang,
Kecamatan Talun, Kabupaten Blitar yang mendapatkan perawatan telah menunjukan
kondisi yang membaik. Namun khusus sopir truk karena beberapa bagian tulangnya
patah, berdasarkan informasi akan dirujuk ke RSUD Saiful Anwar, Kota
Malang."Semoga saja kejadian serupa tidak akan terulang kembali, dan kami
harap agar para peengguna jalan agar selalu berhati-hati," jelasnya.
Komentar
Posting Komentar